Jasa Titip (Jastip) Beli Barang di Ebay Marketplace
Masdinko.com - Berawal dari kebijakan pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Koperasi dan UKM, yang mengadakan pertemuan dengan pihak Shopee Indonesia, dimana pada akhirnya Shopee menutup akses beberapa toko di shopee yang berasal dari China yang menjual produk-produk dengan harga yang terlalu murah sehingga UMKM dalam negeri tidak dapat bersaing dalam hal harga, meskipun dikirim dari China langsung barangnya.
Dari sisi pembeli / konsumen, penutupan toko-toko di shopee yang berasal dari China merupakan kehilangan karena tidak dapat membeli produk-produk yang mungkin tidak ada di pasaran di Indonesia, dan juga dengan harga yang super murah. Namun kebijakan pemerintah tentunya mempertimbangkan kepentingan yang lebih luas yaitu keberlangsungan kehidupan para pelaku UMKM di Indonesia.
Pada setiap kebijakan pastinya akan ada dampak namun tidak menutup juga munculnya peluang bagi sebagian pihak. Ternyata tidak hanya pihak shopee saja yang menutup akses ke seller China langsung, website retail seperti Alliexpres juga ternyata tidak melayani pengiriman produk ke Indonesia, sehingga sebagian orang yang membutuhkan produk impor sedikit kesulitan dan akhirnya mencari marketplace lainnya, yaitu marketplace Ebay, yang memang sudah menjadi legenda dan menjadi marketplace besar di dunia.
Awalnya Masdinko memiliki akun Ebay yang kena suspend berjualan, namun masih bisa dipakai untuk membeli barang dari seller di Ebay. Awalnya Masdinko memposting mengenai cara membeli barang di Ebay disertai dengan tahapan dan rincian bea masuk dan pajak yang harus dibayar serta barang apa saja yang boleh dan dilarang untuk dibeli, karena adanya aturan dari Bea Cukai Indonesia.
Dari postingan di Channel Youtube Masdinko akhirnya ada yang meminta untuk dibelikan barang dari Ebay, karena pernah membeli barang di Ebay sebelumnya akhirnya Masdinko menyanggupi jasa titip beli barang di Ebay dengan ketentuan customer yang mencari link produknya. Alhamdulillah sejak Desember 2023 banyak customer jastip beli barang di ebay dengan akumulasi transaksi sudah mencapai lebih dari 10 juta rupiah sampai dengan tulisan ini dibuat.
Banyak produk yang dipesan oleh customer terutama barang yang memang jarang dan bahkan tidak ada di Indonesia, dan hanya tersedia di Ebay, jadi bukan produk yang banyak diproduksi oleh UKM Indonesia. Jadi segmennya memang terbatas dan produknya hanya ada di marketplace Ebay. Beberapa jenis barang yang sudah dipesan customer yaitu spare part motor antik, spare part mobil, die cast, action figure, spare part handphone, gemstone atau batu akik, alat medis, dan lain-lain.
Bagaimana Cara Order Jasa Titip (Jastip) Beli Barang di Ebay
Untuk Order Jasa Titip Beli Barang di Ebay melalui Masdinko caranya mudah berikut tahapannya :
- Silahkan chat WA Masdinko melalui No. WA 089647333683
- Apabila sudah ada link produknya silahkan dishare
- Masdinko akan melihat link barang tersebut, apakah barang termasuk yang dilarang oleh pemerintah apakah kondisinya baru atau bekas, seller bisa mengirim ke Indonesia, dan lainnya.
- Barang yang dilarang Bea Cukai dan barang kondisi bekas tidak bisa dilanjutkan transaksinya.
- Apabila sudah memenuhi syarat, Masdinko akan menghitung estimasi atau perkiraan total yang harus dibayarkan oleh Customer. Didalamnya terdapat bea masuk, pajak impor, biaya clearance ekspedisi, fee jasa titip, dan biaya ongkir lokal ke customer.
- Apabila sudah disetujui Customer, maka Customer melakukan transfer ke Masdinko.
- Masdinko melakukan order ke seller barang tersebut, kemudian monitoring barang tersebut, dengan menginformasikan tracking number ke Customer, dan terus memantau sampai barang sampai ke alamat Customer.
- Semua biaya perpajakan dan lainnya terkait barang tersebut sudah Include All IN, jadi customer tahu barang sampai di rumah saja. Kecuali kalau ada biaya dari Ekspedisi yang muncul karena berat barang yang di luar perkiraan sebelumnya, atau seller menggunakan ekspedisi yang ekspres di luar perkiraan, maka akan dilakukan penyesuaian dengan Customer.
- Penghitungan Estimasi Gratis, kalaupun tidak masuk angka nya dengan Customer, maka boleh tidak diteruskan jasa titipnya.
Demikian, gambaran Jasa Titip (Jastip) Beli Barang di Ebay Marketplace, untuk lebih jelasnya silahkan kontak kami di nomor WA di atas. Semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Jasa Titip (Jastip) Beli Barang di Ebay Marketplace "
Post a Comment