Pengalaman Sendiri Mendaftar Aplikasi Mandiri Online Terbaru 2019

cara Mendaftar Aplikasi Mandiri Online Terbaru 2019
Mendaftar aplikasi Mandiri Online Terbaru sepertinya merupakan kebutuhan yang penting terutama bagi nasabah bank Mandiri yang sering melakukan aktivitas jual beli secara online maupun yang sering terima dan kirim (transfer) uang. Kebutuhan nasabah dalam kemudahan dan kecepatan bertransaksi membuat perbankan berlomba-lomba menyediakan layanan yang mempermudah dan mempercepat transaksi nasabah. Salah satunya bank Mandiri, yang memiliki aplikasi lengkap dalam bertransaksi keuangan, yang bernama aplikasi Mandiri Online.

Sebelum dirilisnya aplikasi mandiri online, dulu saya menggunakan fasilitas E-Banking Mandiri berbasis web, namun menggunakan token yang berbentuk alat untuk mengautorisasi transaksi. Namun semenjak Mandiri Online sudah dirilis dan kebetulan saat itu baterai token sudah habis, akhirnya saya berpindah ke aplikasi Mandiri Online terbaru. Jadi selamat tinggal buat token.


Untuk mendaftar dan mengaktifkan Mandiri Online terbaru, saya harus menemui CS Mandiri terdekat. Persyaratan mendaftar mandiri online sangat mudah, hanya membawa buku tabungan, KTP, kartu ATM (Debit Card) dan Handphone yang tersedia cukup pulsa, karena saat mengaktifkan akan dikirim SMS dari Mandiri ke Handphone pendaftar.

Di Customer Service akan dicek semua, dan untuk nomor handphone apabila sebelumnya sudah terdaftar namun nomor handphonenya sudah tidak digunakan lagi, maka harus dilakukan penghapusan nomor handphone yang lama (yang tidak digunakan) karena sistem tidak bisa menerima nomor ganda. Informasikan nomor handphone yang akan diaktifkan ke CS Mandiri saat diminta. Oh ya operator seluler yang didukung oleh Mandiri hanya Telkomsel, Indosat, XL dan Smartfren. Untuk pengguna Three tidak akan bisa menggunakan nomor hpnya pada Mandiri Online.


Untuk mendaftarkan nomor hp di mandiri online, anda harus ke mesin ATM dahulu, kemudian aktifkan di mesin ATM dengan cara :
  1. Masukan kartu ATM (Debit Card) ke mesin ATM
  2. Masukan PIN
  3. Masuk ke Transaksi Lainnya
  4. Pendaftaran E-banking
  5. Pilih SMS Banking
  6. Masukan nomor HP yang aktif, terisi pulsa dan ada di slot 1 (apabila handphone anda dual sim)
  7. Isikan MPIN dan harus diingat, karena dibutuhkan saat melakukan transaksi menggunakan Mandiri Online
  8. Akan diterima SMS notifikasi dari Mandiri
  9. Apabila sudah aktif Mandiri SMS  finansial, anda tinggal mendownload aplikasi mandiri online di Playstore maupun di apple store.
  10. Apabila yang aktif hanya Mandiri SMS non-financial, anda tidak dapat bertransaksi, untuk dapat digunakan bertransaksi temui CS Mandiri dan minta untuk diaktifkan Mandiri SMS finansialnya.

Apabila sudah aktif layanan e-banking atau mandiri SMSnya, langkah selanjutnya yaitu mengunduh aplikasi Mandiri online melalui smartphone. Oh ya spesifikasi smartphone yang mendukung aplikasi Mandiri Online ini yaitu untuk Android versi 5 (Lollipop) ke atas, dan untuk iOS versi 8 ke atas. Setelah berhasil mendownload aplikasi Mandiri Online, ikuti tahapan mengaktifkan Mandiri Online sesuai urutan gambar :

cara Mendaftar Aplikasi Mandiri Online Terbaru 2019


Tahap selanjutnya mendaftar aplikasi Mandiri Online

cara Mendaftar Aplikasi Mandiri Online Terbaru 2019

Tahap terakhir mendaftar aplikasi Mandiri Online

cara Mendaftar Aplikasi Mandiri Online Terbaru 2019

Selamat anda telah berhasil mengaktifkan aplikasi Mandiri Online terbaru. Setelah dapat menikmati layanan Mandiri Online banyak manfaat yang dirasakan, terutama saat akan membeli produk di marketplace lokal, lebih praktis dan cepat, apalagi kalau ada Flash Sell hehehe. Selamat menikmati layanan aplikasi Mandiri Online.



Demikian pengalaman sendiri mengaktifkan layanan Mandiri Online Terbaru Tahun 2019. Semoga bermanfaat. Keep learning and sharing. 

Post a Comment for "Pengalaman Sendiri Mendaftar Aplikasi Mandiri Online Terbaru 2019"