3 Tempat WISATA ALAM Maja Majalengka Jawa Barat


Setelah sebelumnya mengulas beberapa tempat wisata yaitu Rita Park Tempat Liburan Keluarga Yang Seru dan Asyik, Liburan Keluarga Taman Wisata Alam Linggarjati Kuningan Jawa Barat, dan Mountain Park Kuningan Wisata Wahana Permainan Keluarga, sekarang saatnya mengulas tempat wisata alam di Majalengka. Mungkin belum banyak yang mengetahui tentang Majalengka, karena memang jarang masuk dalam pemberitaan di media secara nasional. Namun seiring dengan adanya pembangunan bandara internasional di salah satu kecamatan di Majalengka, tepatnya di kec. Kertajati, saat ini banyak yg sudah mengetahui kota ini. Apalagi akses jalan tol Cipali juga terdapat di daerah ini melalui pintu tol Kertajati.
Selain akan beroperasinya bandara berskala internasional di Majalengka, hal lain yang membuat Majalengka dikenal yaitu terdapatnya beberapa wisata alam yang menjadi destinasi wisatawan lokal maupun mancanegara. Beberapa tempat wisata bahkan pernah masuk liputan acara salah satu stasiun tv swasta. Langsung saja yuk kita simak 3 tempat wisata alam di Maja Majalengka Jawa Barat.

Curug Muara Jaya
Curug atau air terjun Muara Jaya terletak di Desa Argamukti Kec. Argapura. Daya tarik wisata alam curug ini yaitu pada keindahan alamnya serta kesejukan kawasan curug Muara Jaya. Untuk mencapai curug Muara Jaya ini diperlukan usaha lumayan keras dikarenakan medan jalan yang didominasi jalan menanjak, tikungan tajam, dan jalan yang tidak terlalu lebar (apabila anda menggunakan mobil).



Untuk pengguna kendaraan roda dua tidak terlalu banyak hambatan, namun harus dipersiapkan kondisi motor harus fit karena akan melalui tanjakan dan tikungan tajam. Apabila anda berasal dari luar kota Majalengka, rute untuk mencapai curug ini relatif mudah, dari kota Majalengka, bergeraklah ke arah timur ke Kec. Maja, apabila telah sampai di Maja kemudian belok ke kiri dari depan polsek Maja. Apabila bertemu pertigaan ambil belokan ke kanan masuk ke Desa Argalingga, nah dari sana anda tinggal mengikuti jalan tersebut sambil mengikuti rambu penunjuk jalan. Setelah sampai di pintu masuk curug Muara Jaya, akan dihadapkan pada ratusan anak tangga menuju lokasi curug, lumayanlah buat olahraga hehe, namun karena di sepanjang jalan terasa udara segar, perjalanan menapaki tangga menjadi tidak terasa. Perjuangan akan terbayar dengan menikmati air curug yang sangat dingin, anda dapat berfoto selfie bersama keluarga, teman dan saudara.



Setelah menikmati keindahan curug anda dapat melepaskan rasa lelah dengan beristirahat maupun makan bareng di tempat-tempat yang telah disediakan di kawasan curug. Ada berbagai warung makan dan juga penjualan oleh-oleh dan accesories.

Bumi Perkemahan Cipanten
Bumi perkemahan Cipanten ini terletak di dekat curug Muara Jaya di atas, tepatnya sebelum belokan ke curug Muara Jaya. Apabila masuk ke curug Muara Jaya itu belok kanan dari pertigaan, maka untuk mencapai bumi perkemahan Cipanten, ambil belokan ke kiri dari pertigaan. Dari belokan tadi hanya berjarak sekitar 500 meter untuk sampai ke buper Cipanten.



Buper Cipanten ini berupa kawasan hutan pinus yang dilengkapi dengan arena outbond. Memang buper Cipanten ini sering juga digunakan untuk kegiatan perkemahan anak-anak sekolah. Selain outbond terdapat juga penyewaan ayunan Hammock dan penyewaan menunggangi kuda untk anak-anak. Bagi yang ingin menguji nyali dapat mencoba wahana flying fox yang tersedia di buper Cipanten. Daya tarik buper Cipanten ini memang terletak di kesegaran udara dan suasana santainya, cocok untuk mengadakan acara keluarga, kopi darat komunitas di outdoor area.



Dengan tiket masuk yang relatif terjangkau buper Cipanten dapat menjadi salah satu pilihan anda untuk mengadakan acara outdoor dan juga bagi sekolah yang ingin mengadakan acara kegiatan perkemahan pramuka.

Objek Wisata Terasering Panyaweuyan
Kecamatan Argapura memang menjadi salah satu kecamatan yang memiliki objek wisata alam yang indah. Kecamatan Argapura telah dikenal para penikmat wisata alam melalui curug Muara Jaya, Jalur masuk pendakian gunung Ciremai melalui jalur Apuy, Buper Cipanten dan curug lainnya. Selain dari beberapa tempat tersebut di atas, daerah Maja memiliki objek wisata alam yang menampilkan keindahan pesona alam pedesaan yaitu objek wisata terasering Panyaweuyan.

Foto By Nunik Rachmi Desirani (Facebook)

Foto By Nunik Rachmi Desirani (Facebook)
Foto By Nunik Rachmi Desirani (Facebook)
 Objek wisata terasering Panyaweuyan ini menampilkan lahan persawahan/perkebunan/ladang, dengan undak-undak terasering yang sangat indah, yang memanjakan mata, menyejukan mata dan memperlihatkan keindahan alam yang diciptakan Allah Yang Maha Kuasa. Wisata alam Panyaweuyan cocok dikunjungi oleh pengunjung yang hobi dalam fotografi, karena pemandangan yang teramat sayang untuk di!ewatkan. Rute ke Panyaweuyan tidak terlalu sulit, bagi yang menggunakan akses jalan Tol Cipali akan lebih cepat, setelah keluar dari Exit Tol Kertajati, melajulah ke arah Kota Majalengka, nanti akan bertemu dengan bundaran Mangga/Gedong Gincu di perempatan Cigasong. Kemudian ambil belokan ke Kanan menuju ke arah Maja, kemudian akan sampai di Terminal Maja/Pasar Maja, Ambil jalan yang mengarah ke Desa Argalingga nanti akan sampai di PERTIGAAN Sadasari-Sukasari ambil belokan Kanan, kemudian akan bertemu Jembatan Cilongkrang, setelah jembatan Cilongkrang ambil belokan ke Kiri yang menuju ke arah Teja Permana/Cibunut atau Cibuluh, apabila mengalami kesulitan coba untuk bertanya ke penduduk sekitar.

Bagi yang membawa kendaraan roda empat/mobil mungkin agak kesulitan apabila berpapasan dengan mobil yang berlawanan arah dikarenakan jalan yang agak sempit. Disarankan apabila sudah memasuki areal ladangnya lebih baik menggunakan kendaraan roda dua (motor/sepeda) atau dengan berjalan kaki saja, supaya badan menjadi sehat.

Lalu apa sebenarnya yang menjadi daya tarik Panyaweuyan ini ? Beberapa daya tarik Panyaweuyan diantaranya :
  1. Ladang yang berbentuk terasering tidak ditanami padi sebagaimana terasering di Ubud Bali. Daerah di kaki bukit Ciremai ini memang telah dikenal sebagai penghasil sayuran. Produk sayurannya secara rutin dipasok ke pasar besar di daerah ibu kota Jawa Barat, Bandung. Bukan padi yang ditanam di daerah ini melainkan komoditas sayuran diantaranya daun bawang, bawang merah, dan beberapa sayurannya. Alasan petani menanam komoditas tersebut dikarenakan waktu panen yang relatif singkat, daun bawang bisa dipanen dalam 2 bulan dan bawang merah dalam waktu 3 bulan.
  2. Panorama yang indah dan Hawa sejuk ala pegunungan
    Lahan terasering yang terhampar luas, dengan undak-undak yang memanjakan mata, ditambah lagi dengan hawa sejuk ciri khas pegunungan, menjadi daya pikat tersendiri bagi para traveler dan juga pehobi fotograpi. Apalagi jika berkunjung pada saat matahari terbit atau matahari terbenam, pemandangan akan lebih molek dan lebih indah.
  3. Apabila anda traveler yang kebetulan datang pada saat sore menjelang malam hari dan memerlukan tempat penginapan, biasanya ada rumah penduduk yang dapat disewa, dengan fasilitas satu kamar dan satu kamar mandi di luar. Jadi anda berkesempatan untuk memotret pesona terasering Panyaweuyan di pagi hari saat matahari terbit.
Masih banyak wisata alam lainnya yang dimiliki oleh Majalengka, dari mulai curug/air terjun, telaga/situ, perkebunan teh, dan lain-lain. Saya akan sambung lagi dengan artikel wisata Majalengka lainnya. Demikian 3 tempat wisata alam di Maja Majalengka Jawa Barat yang bisa menjadi destinasi wisata alam traveler dan pehobi fotograpi. Silahkan dishare di media sosial anda, keep learning and sharing.

Post a Comment for "3 Tempat WISATA ALAM Maja Majalengka Jawa Barat"